Memuat...

Cegah Iran Diserang, Saudi Tegas Tolak Wilayah Udaranya Digunakan AS

Hanoum
Kamis, 15 Januari 2026 / 26 Rajab 1447 04:17
Cegah Iran Diserang, Saudi Tegas Tolak Wilayah Udaranya Digunakan AS
Penerbang Angkatan Udara AS memeriksa Stratotanker KC-135 selama pemeriksaan pra-penerbangan di Pangkalan Udara al-Udeid, Qatar, pada 26 Juni 2023. [Foto: CNN]

RIYADH (Arrahmah.id) -- Arab Saudi tak mengizinkan Amerika Serikat (AS) atau negara lain menggunakan wilayah udaranya untuk menyerang Iran. Sikap tersebut disampaikan di tengah meningkatnya spekulasi bahwa Presiden Donald Trump akan memerintahkan serangan terhadap Iran dengan dalih membela demonstran anti-pemerintah.

Dilansir The Wall Street Journal (14/1/2026), para pejabat Arab Saudi juga meyakinkan Iran, tidak akan mengizinkan militer AS menggunakan wilayah udara mereka untuk melakukan serangan.

Para pejabat Saudi pun dilaporkan telah memberi tahu Teheran bahwa mereka tidak akan berpartisipasi dalam konflik apa pun dengan tujuan menjauhkan diri dari konfrontasi langsung.

Menurut para pejabat Teluk Arab itu, setiap upaya militer untuk menggulingkan rezim Iran dapat sangat mengganggu pengiriman minyak global melalui Selat Hormuz, yang merupakan jalur air strategis tempat sekitar 20% pasokan minyak dunia melewatinya.

Mereka khawatir akan dampak negatif di dalam negeri, kemunduran ekonomi, dan potensi pembalasan jika pasukan AS bertindak.

Seperti diketahui hubungan Arab Saudi dan Iran mulai membaik dalam beberapa waktu terakhir. Pejabat kedua negara saling berkunjung untuk saling membangun komunikasi. (hanoum/arrahmah.id)

 

 

IranHeadlineArab SaudiAmerika Serikat